Senin, 23 Januari 2012

Kerinduan yang Mendalam

ada kisah seorang istri yg merindukan suaminya nan jauh di seberang pulau. mereka menikah dalam hitungan hari, namun karena pekerjaan, akhirnya suaminya mesti pergi jauh meninggalkan istri tercinta. karena mereka telah berkomitmen, meski jarak dan waktu memisahkan mereka, toh kerinduan mereka masih bisa tersalurkan melalui fb, dan terkadang telp/sms jika signal mendukung. terkadang sang istri menulis dalam statusnya mengungkapkan betapa rindunya ia pada suami tercinta, berdoa dan berharap kebaikan bagi suaminya. meski jauh, terkadang keributan-keributan kecil mewarnai hari-hari mereka, entah karena sms yg lama dibalas, atau telp yg ngga diangkat-angkat, hmmm mendengar cerita temanku ini, membuatku jadi tersenyum-senyum sendiri. aku berusaha merasakan kerinduan yang dialami temanku ini, pastinya kerinduan yang mendalam, bagaimana tidak? mereka baru saja dipersatukan dalam pernikahan, dimana masa-masa indah berdua bernuansakan surga dunia, kata orang-orang hehehe kemudian terpisah karena pekerjaan yg menuntut mereka hidup berjauhan.
betapa bahagianya sang istri menanti kehadiran sang arjuna dari pulau seberang, dengan membawa rindu yang menggunung dan cinta kasih yang terpendam, haduuuuh tak dapat kubayangkan, hahahaha
dag dig dug getaran jantung sang istri dalam menghitung hari, menanti hari perjumpaan dg sang pujaan hati, yg selama ini hanya mengetahui kondisi suami lewat foto-foto yang dikirimkan kepadanya, akhirnya dapat melihat langsung wajah dan sosok suami yang menggairahkan semangat hidupnya. semoga hari itu segera tiba, mungkin inilah harapan sang istri dalam hatinya.
Tuhan, sungguh indah rancangan takdir yang kau gariskan pada sepasang keturunan adam-hawa ini, smoga kebahagiaan selalu menyertai hari-hari mereka, amiin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar